Media Pembelajaran Bahasa Inggris, The Idol, Revolusi teknologi berawal sejak tahun 1958 oleh Jack Kilby ditandai dengan temuan dan penggunaan Integrated Circuit (IC) yang digunakan pada komputer dan berbagai peralatan elektronik. Temuannya mengawali revolusi teknologi digital pada Informasi Teknologi (IT) di seluruh dunia. Sejak saat itu orang beralih dari teknologi analog ke teknologi digital.
Pemanfaatan Informasi Teknologi (IT), identik dengan penggunakaan media-media berbasis elektronik dan komputer. Sehingga kata elektronik mengawali nama ataupun aktivitas disingkat (e), misalnya: buku (e-Book), perpustakaan (e-Library), kartu tanda penduduk (e-KTP), surat (e-Mail), belajar (e-Learning), dll.
Media adalah sebuah medium (plural, media) merupakan saluran komunikasi, disamping media merupakan wadah atau sarana, yang membawa pesan. Media dapat juga merujuk pada manusia. Pengertian media secara umum, terdiri dari: media cetak, dan media non cetak. Dalam hal ini saya membatasi dari pengertian media secara keseluruhan. Berikut ini adalah media non cetak, media yang menggunakan teknologi sebagai alat bantu dalam dunia pendidikan. Komputer sebagai alat bantu pembelajaran disebut Computer Assisted Instruction (CAI), Computer Base Instruction (CBI), Computer Base Learning (CBL), Computer Base Training (CBT), e-Learning, dll. Definisi e-Learning adalah proses belajar mengajar menggunakan media elektronik, atau komputer.
Media pembelajaran dengan media dan teknologi
Dinamakan “media pembelajaran”, apabila media tersebut membawa pesan atau memuat tujuan pembelajaran di dalamnya, tujuan itu untuk memfasilitasi komunikasi belajar dan pembelajaran. “Pembelajaran” diartikan sebagai proses penciptaan lingkungan yang memungkinkan terjadinya proses belajar. Belajar dalam hal ini adalah pengertian aktivitas mental siswa dalam berinteraksi yang menghasilkan perubahan perilaku dan bersifat relatif konstan, Wina (2008). Proses tersebut dengan memanfaatkan media teknologi secara virtual.
Teknologi digital dan digitalisasi data. Data adalah Informasi, dan informasi adalah stimulus yang memiliki arti dalam beberapa konteks bagi penerima. Data digital meliputi: teks, grafik/fotografi, animasi, audio, dan video (multimedia). Data merupakan komponen-komponen media dalam multimedia Teknologi yang berkembang memungkinkan mengirim pesan lebih dari satu media yaitu multimedia. Multimedia pembelajaran multimedia learning menurut Richard, (2001) Multimedia learning occurs when a learner builds a mental representation from words and pictures that have been presented. This definition is broad enough to include book-based environments consisting of text and illustrations, computer based environments consisting of narration and animation, and virtual game environments consisting of interactive speech and animated micro worlds.
Memfasilitasi komunikasi menggunakan aplikasi dengan pesan instruksional “multimedia pembelajaran” (multimedia learning) menurut Richard, (2001) adalah, an instructional message is a communication that is intended to foster learning. In presenting an instructional message to learners, designers have two main formats available – words and pictures. Words include speech and printed text; pictures include static graphics (such as illustration and photos) and dynamic graphic (such as animation and video).
Multimedia Pembelajaran Interaktif
Proses belajar dan pembelajaran dengan menggunakan (teknologi) multimedia pembelajaran interaktif, siswa berhadapan dengan alat komunikasi pada komputer yang terdiri dari: keyboard, mouse, microphone, layar monitor, speaker, dan berikut perangkat lunak aplikasi. Dalam berinteraksi pengguna/siswa vs komputer, menggunakan indra dan anggota badan, mata vs monitor, jari tangan vs mouse & keyboard, telinga vs speaker, atau penggunaan layar sentuh (touch screen). Teori Kroehner, dalam (Hardhono, dalam Asandhimitra, 2004), mengatakan bahwa semakin banyak indera manusia yang terlibat dalam proses belajar, maka proses belajar tersebut akan menjadi lebih efektif. Teori Kroehner dapat diterapkan untuk belajar pada anak usia dini hingga orang dewasa, dan secara tegas teori ini menyarankan lebih dari satu penggunaan indra manusia.
Media Pembelajaran Interaktif (MPI) berjudul “ The Idol ” ini dibuat dengan tujuan untuk membantu siswa kelas X SMK agar lebih mudah dalam mempelajari ataupun belajar secara mandiri tentang describing people (mendeskripsikan penampilan fisik orang lain). Dengan dilatarbelakangi kesulitan dari beberapa siswa, bahwa mendeskripsikan penampilan orang lain sulit untuk dibedakan dengan describing thing yang telah dipelajari sebelumnya dan sekaligus terinspirasi oleh Bapak Mampuono, M.Kom dengan berbagai karya kreatif dan edukatifnya dalam pembelajaran Bahasa Inggris maka media ini dibuat. Adapun screenshot tampilan dalam media ini adalah seperti terlihat berikut:
Media ini menyajikan materi yang mencakup 3 keterampilan berbahasa yaitu listening, reading, dan writing. Pada bagian apersepsi, media ini menampilkan film pendek dialog siswa dan pertanyaan yang berhubungan dengan isi film. Pada materi, media ini membahas kosakata yang sering digunakan untuk mendeskripsikan orang lain. Selain itu juga disertai gambar-gambar yang dilengkapi dengan tombol-tombol interaktif untuk mendukung kosakata yang ada. Di akhir materi disertakan beberapa contoh teks describing people. Selain itu, dalam media ini juga dilengkapi dengan latihan yang berisi quiz matching dan game serta pada evaluasi dilengkapi dengan soal-soal yang teracak, interaktif dan bervariasi berupa soal pilihan ganda.
Media ini telah ikut serta memeriahkan Lomba Pemilihan Guru Berprestasi di Bidang Pembuatan Bahan Ajar Berbantuan Komputer (Multimedia) yang diselenggarakan oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Jawa Tengah pada tanggal 24 s/d 27 Desember 2013; dan alhamdulillah masuk peringkat 5 besar. Semoga karya ini bisa bermanfaat bagi siswa ataupun siapa saja yang berkenan mempergunakannya.
File .iso dapat anda download kemudian anda burning cd atau jalankan pada emulator cd