A. Pendahuluan
Saat ini, semua guru harus GO-BLOG, artinya semua guru harus sudah pandai membuat dan mengelola blog untuk dirinya sendiri maupun untuk menunjang proses pembelajaran yang atraktif dan mengasikkan.
Dalam pembelajaran bahasa inggris, ada 4 penilaian kompetensi yang harus dikuasai oleh siswa, yaitu siswa mampu melakukan : Reading, Speaking, Listening, dan Writing.
Untuk itu, saya mencoba berbagi dengan dengan teman-teman guru, khususnya Guru Bahasa Inggris untuk menyulap blognya menjadi sebuah blog yang menerapkan Sistem Pembelajaran “Speaking” dengan mudah.
Nah sebenarnya seperti apa yang akan dibuat ? Nantinya sebuah blog yang dibuat dapat digunakan untuk mengecek kemampuan pengucapan “speaking” siswa secara otomatis. Teknologi ini dinamakan Speech Recognition. Siswa yang melakukan, dapat menilai sendiri pengucapannya secara langsung pada blog tersebut.
Untuk lebih memahami alur kerja dari artikel ini, mari kita lihat skema alur kerjanya :
Proses kerjanya :
1. Siswa diperintahkan untuk mengucapkan beberapa teks dengan menggunakan Microphone pada komputer atau laptop.
2. Widget Speech Recognition akan menganalisa pengucapan siswa tersebut.
3. Hasil analisa akan langsung muncul pada layar monitor yang digunakan.
B. Proses Pembuatan (Bagi Guru)
1. Buatlah sebuat postingan pada blog anda, kemudian pastekan kode berikut ini kedalam mode HTML :
Berikut Scriptnya :
<form method="get" action="http://www.google.com/search">
<input type="text" name="q" size="30" x-webkit-speech />
<input type="submit" value="Google Search" />
</form>
Hasilnya akan terlihat seperti dibawah ini :
2. Kemudian ketikkan perintah untuk membacakan beberapa teks pada blog anda, Misalnya :
Read the following text :
a) Good morning, what can i do for u mam ?
b) I'm looking for Mr. Oki. Do you know where he is?
c) Are you busy? I have something to talk to you.
d) Do you agree with my idea? Yes, that's a good idea
e) I want to invite you to come to my wedding party, can you come?
f) What are you doing? I'm practicing speaking English.
g) Can i borrow your pen? I forget to bring mine.
h) I enjoy listening pop music in my room than watching movie in cinema.
i) Would you like to switch on the light? It's dark here.
j) Thank you very much for your help.
- Proses Pembelajaran (Dilakukan oleh Siswa)
Untuk memulainya, guru mengharuskan siswa menyiapkan alat dan bahan :
a. Komputer / laptop yang terhubung dengan Internet.
b. Komputer / Laptop harus sudah terinstall Google Chrome, jika belum silahkan download di www.google.com/chrome.
c. Komputer / Laptop sudah memiliki Headset atau Microphone. Pastikan bahwa microphone sudah berfungsi dengan baik.
d. Siswa diminta untuk mengunjungi blog anda dengan menggunakan web browser Google Chrome. (Wajib Hukumnya, karena HTML speech input API baru disupport oleh Google Chrome.)
e. Klik pada icon bergambar microphone, lalu silahkan berbicara pada mic, jika selesai tekan tombol enter. Hasilnya akan ditampilkan langsung disebelahnya.
Selamat Mencoba, Semoga Bermanfaat
- URL File : https://drive.google.com/folderview?id=0Bz2BxQ6F0FeMUDJQeURicU5KUm8&usp=sharing
- Software : Google Chrome
Identitas Penulis :
terima kasih atas informasinya..
BalasHapus